Aku ingin memelukmu
merasakan
hangat tubuhmu
meracuni
isi kepalamu
Aku
ingin menyentuhmu
membelai
lembut rambutmu
mengacaukan
pikiranmu
Aku
ingin kamu
menginginkan
aku
selepas
tentang aku atau kamu
Tetap
saja
selalu
ada tempat untukmu
yang
merasuki mimpi
di
setiap malamku
Semarang,
22 Februari 2017
No comments:
Post a Comment
Ayo Beri Komentar